Sabtu, 27 Juni 2015

Ketika menjadi seorang ibu

Seorang wanita akan memiliki banyak fase dalam hidupnya. Ketika remaja dan beralih dewasa akan ada sebutan 'anak gadis atau perawan' yang akan segera dipinang. Setelah ijabsah berubah status lagi menjadi seorang 'istri'. Pada waktu hamil maka ada sebutan lagi untuknya yaitu 'ibu hamil'. Pun pada saat sesudah melahirkan akan mendapat gelar mulia bernama ibu. Ibu, ya inilah perjalanan panjang penuh suka duka dan juga proses belajar menjadi wanita penuh cinta dan doa. Bagaimanakah awal kehidupan menjadi seorang ibu?

Rabu, 17 Juni 2015

Kenapa syurga dibawah telapak kaki ibu?

Pagi-pagi sebelum adzan berkumandang. Sudah ada suara di dapur. Aroma uap nasi dan suara air mendidih menjadi pertanda ada seseorang yang sedang memasak. Tidak hanya itu gemericik air kran dari mesin cuci mulai terdengar. Langkah-langkah kecil dengan ayunan sapu ditangan menjawab pertanyaanku yang penasaran dengan irama pagi ini. Ya, dialah sosok wanita paruh baya yang telah menemani perjalanan aku dan saudara lainnya untuk menggapai tangga mandiri. Ibu, sebutan mulia yang begitu banyak jasanya. Tangan lembutnya mengenalkan cinta dan kasihsayang. Senyumnya selalu meneduhkan hati. 
Dialah ibu yang selalu ada disetiap waktu.

Pernahkah berpikir kenapa syurga ada dibawah telapak kaki ibu? 

Total Tayangan Halaman